Kamis, 24 Februari 2011

Adaptasi Makhluk Hidup

Adaptasi adalah penyesuaian diri makhluk hidup terhadap lingkungannya. Makhluk hidup beradaptasi dengan beberapa cara, yaitu adaptasi morfologi, adaptasi fisiologi, dan adaptasi tingkah laku.

A. Adaptasi morfologi adalah penyesuaian bentuk atau alat-alat tubuh makhluk hidup terhadap lingkungannya.
Contoh :
# Bentuk tubuh ikan yang ramping untuk memudahkan gerakan di air
# Elang memiliki kaki yang kuat dan kuku yang tajam
# Tubuh lumba-lumba berbentuk terpedo untuk mengurangi tekanan air

B. Adaptasi fisiologi adalah penyesuaian fungsi alat-alat tubuh makhluk hidup terhadap lingkungannya.
Contoh :
# Ikan air tawar menghasilkan urin yang encer
# Orang yang hidup di dataran tinggi memiliki eritrosit lebih banyak
# Ginjal aktif mengekskresikan urin pada cuaca dingin
# Herbivor mempunyai enzim selulase untuk membantu pencernaannya

C. Adaptasi tingkah laku adalah penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungannya dalam bentuk tingkah laku.
Contoh :
# Kaki seribu menggulung tubuhnya jika tersentuh
# Kerbau berkubang dilumpur saat kepanasan
# Anak rayap menjilati dubur induknya
# Lumba-lumba dan paus, secara berkala muncul ke permukaan air untuk mengambil oksigen
# Bunglon mengubah warna kulit sesuai dengan daerah disekitarnya

Referensi : Sukses Olimpiade Biologi SMP, Fokus Biologi SMP

0 komentar:

Posting Komentar